Selasa, 19 Maret 2013

PETERNAK AYAM KAMPUNG JENIS PETELOR

Peternak Ayam Kampung Jenis Petelor : Ayam kampung jenis petelor ini dinamakan ayam arab atau ayam mentari yang saya denger dari kawan2 saya yang bercerita, tapi nama pastinya saya kurang begitu jelas. nah beberapa cara untuk membudidayakan ayam kampung jenis petelor ini adalah :

PETERNAK AYAM KAMPUNG JENIS PETELOR
  1. Bibit ayam kampung yang kita pelihara haruslah ayam kampung super yang cepat besar, Supaya pertumbuhan cepat dan bisa dipacu.
  2. Usahakan kandang yang digunakan sistem umbaran, jangan di kandang batere.Lebih baik lagi, alasnya tanah sehingga ayam bebas berkeliaran dan dalam kandang tersebut buatlah tangkringan ayam dari kayu atau bambu, kan ayam suka lompat, loncat dan nagkring, ini akan melatih otot ayam sehingga relatif kekar.
  3. Rekayasa ransum.  Maksud saya begini, tidak usah pake teori yang canggih-canggih.  Kita tau kalo supaya ayam cepat besar, intinya ransum harus mengandung protein tinggi. protein ini bisa dicari dengan pakan pabrik (mis BR 1), atau kalo di desa saya “amis-amisan” dari ikan atau yuyu, keong atau tepung ikan. Untuk praktisnya, saya mending beli BR 1. Komposisi ransum yang digunakan adalah :
  • Anak ayam umur 0 – 25 hari = 100 % BR 1.  Pada umur ini jangan lupa, beri lampu/penerangan, selain supaya hangat juga bisa makan di malam hari.  Dan juga air minum diberi rebusan sayuran, contoh daun pepaya atau temu-temuan untuk menjaga kesehatan tubuh, anti cacing dan menjaga nafsu makan.
  • umur 25 hr – 2 bulan = 30 % BR 1 : 30 % jagung giling halus : 40 % dedak padi halus.  Pada umur ini lampu sudah bisa dikurangi bertahap.
  • umur 2 bulan keatas = 20 % konsentrat daging : 30 % jagung : 40 % dedak padi : 5 – 10 % sayuran.  (konsentrat bisa diganti tepung ikan/amis-amisan).  Saya biasa menambahkan sayuran untuk suplemen vitamin, mineral atau serat.  Sayuran/daun-daunan yang sering saya campurkan pada ransum adalah daun pepaya, daun singkong, daun “gudal meled” atau lengko, dan daun temu ireng.  Pada prinsipnya jenis daun yang berstruktur agak lunak bisa digunakan.  Pemberian sayuran pada ayam tentu saja harus dirajang atau diiris-iris dulu, kemudian kalau bisa direbus atau langsung dicampur ke ransum.  Oya, saya lebih suka menggunakan pakan basah.  Nah, dengan cara diatas, alhamdulillah selain ayam kampung cepat pertumbuhannya, juga sehat dan sejauh ini citarasanya seperti ayam kampung biasa.  Bobot ayam kampung super dengan ransum seperti kira-kira umur 2,5 – 3 bulan mencapai 1 kg-an lebih lah, walau ada yang kurang, ada yang lebih juga, dengan syarat ayam sehat, makanan teratur dan kandang mendapat cukup sinar matahari.
Berikut analisa usaha ternak Ayam Jawa Super per 500 ekor, rekomendasi pemeliharaan min 500 ekor karena tenaga yang digunakan untuk memelihara 100 dan 500 ekor tidak jauh berbeda,jadi alangkah lebih baik langsung 500 ekor agar untung juga bisa lebih terasa.
A. Biaya Operasional
NoKeteranganHarga SatuanJumlah UnitJumlah
1Pembelian bibit Ayam Jawa superRp. 4.200500 ekorRp. 2.100.000
2PakanRp. 255.00020 SakRp. 5.100.000
3Vitamin dan VaksinRp. 150.000
Rp. 150.000






Jumlah

Rp 7.350.000,-
B. Hasil
Angka kematian standar berkisar antara 5-10%, ambil saja 20 ekor mengalami kematian, maka pada saat panen jumlahnya 480 ekor dengan berat rata-rata 0,9kg atau 9 ons.
Harga ayam terendah adalah Rp 19.000,-/kg (biasanya karena dampak permintaan turun, tahun 2011 terjadi di bulan januari-maret). Fluktuasi harga antara Rp 19.000,- s.d Rp. 25.000,- per kilogram (kg).
NoKeteranganHargaJumlah KiloJumlah Uang
1Penjualan AyamRp 20.000/kg0.95kg x 480 = 456 kg9.120.000






Jumlah

Rp 9.120.000,-
Keuntungan = Pemasukan-Pengeluaran

= Rp 9.120.000-Rp.7.350.000

= Rp. 1.770.000
Data yang kami berikan berdasarkan harga pasar terbaru dan terupdate bulan ini (Januari 2011) di kota Yogyakarta, di tempat lain disesuaikan.

Senin, 18 Maret 2013

Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen


Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen
Sebelum saya berbicara ketopik permasalahan yaitu tentang perlindungan hukum terhadap konsumen, mari kita tengok kebelakang untuk mengingat kembali tentang ketenaran dan keperkasaan negeri kita tercinta ini

Indonesia dikenal sebagai Negara agraris, Negara Indonesia terdiri dari gugusan pulau yang membentang dari barat ke timur atau dari sabang sampai merouke.
Gugusan pulau tersebut didalamnya menyimpan sumber daya alam yang tak terhingga banyaknya, terlebih lebih Negara kita dianugerahi alam yang subur makmur gemah ripah lohjinawi, tapi mengapa selalu terdengar isu bahwa pemerintah kita selalu mengimpor bahan pangan, konon katanya petani kita selalu merugi karena biaya produksi sangat tinggi…Why ? karena bahan bakunya dapat import, dan kita belum bisa membuat sendiri.

Walaupun masih termasuk Negara berkembang tapi Indonesia merupakan Negara ranking 20 terbesar didunia, pendudunnya pun menduduki ranking ke 4 terbesar didunia dan para ahli ekonomi menganggap bahwa Indonesia adalah Negara yang mempunyai intensitas perekonomian tertinggi ke 2 didunia, mengapa ? jawabnya sederhana saja, karena warganya tukang makan , tukang makai, tukang merusak tapi tidak mau membuat sendiri alias konsumtif, dan dimanfaatkan oleh para investor luar untuk berinvestasi disini.


Dengan kondisi diatas maka arus barang import tidak bisa dibendung lagi, mengingat pasar kita yang menggiurkan. Pemerintah hampir tidak dapat mengontrol arus barang masuk atau barang keluar (eksport-import), fakta bahwa banyak media yang menayangkan berita berita  tentang isu banyak barang haram/ilegal/selundupan yang  beredar di indonesia, apakah barang barang tersebut bahan dasarnya apa ?, kadaluarsakah?, apa barang tersebut masuk pabean kah? dan lain sebagainya  yang jelas faktanya konsumen yang paling dirugikan dari semua itu.


Kembali ketopik permasalahan, didalam kegiatan bisnis terdapat hubungan yang saling membutuhkan antara pelaku usaha dan dunia konsumen. Kepentingan pelaku usaha adalah memperoleh laba dari transaksi perdagangan dengan konsumen, sementara kepentingan konsumen adalah memperoleh kepuasan melalui pemenuhan kebutuhan terhadap produk tertentu (barang dan jasa).


Terdapat interaksi (hubungan antara pelaku usaha dan konsumen), akan tetapi sering terjadi ketidaksetaraan diantara keduanya. Apesnya konsumen selalu berada dalam kondisi yang tidak menguntungkan sehingga selalu menjadi objek penderita dari para pelaku usaha yang mempunyai posisi lebih kuat dari konsumen.


Banyak produsen makanan olahan, minuman, kosmetik, obat obatan, rumah makan dan lain sebagainya mengaku pempunyai label halal tapi pada kenyataannya belum mempunyai atau belum disetifikasi halal dan tidak ada tindakan hukum (Low Imforsement tersendat sendat)


Kelemahan kelemahan konsumen dalam berhadapan dengan produsen/pelaku usaha berkisar pada kelemahan mereka pada sisi kebodohannya atau ketidak tahuan akan identitas suatu barang. Hal ini diakibatkan dari para pelaku usaha yang ingin mendapatkan keuntungan yang sebesar besarnya, maka akhirnya mereka mebohongi dan membodohi konsumen


Dengan demikian sudah sewajarnya kita sebagai konsumen yang cerdas mari kita bijak dalam bertindak, teliti sebelum membeli dan cerdas dalam melakukan transaksi khususnya transaksi barang makanan olahan karena ini berhubungan langsung dengan perut. Konsumen yang cerdas adalah konsumen yang mampu melakukan upaya upaya dalam alur kebersamaan untuk memperbaiki nasib konsumen negeri tercinta ini.


Pemerintah melalui Kementrian perindustrian dan perdagangan direktorat pemberdayaan konsumen menegaskan dalam situs resminya: http://ditjenspk.kemendag.go.id/bahwa :

Perlindungan konsumen di Indonesia dilaksanakan berdasarkan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen (UUPK). UUPK dirumuskan dengan mengacu pada filosofi pembangunan nasional, dimana dalam pembangunan nasional melekat upaya yang bertujuan memberikan perlindungan kepada rakyat Indonesia.


Pelaksanaan pembinaan atas penyelenggaraan perlindungan konsumen sesuai Undang-undang Perlindungan Konsumen berada pada Menteri Perdagangan. Secara hierarki (struktural dan fungsinya) tugas tersebut dilimpahkan kepada Direktorat Jenderal Standardisasi dan Perlindungan Konsumen, yang kemudian dilaksanakan oleh Direktorat Pemberdayaan Konsumen.

Sesuai dengan tugas pokok, fungsi dan perannya, upaya tersebut terkait dengan perumusan kebijakan, standar, norma, kriteria dan prosedur,bimbingan tekhnis serta evaluasi pelaksanaan di bidang kerjasama, informasi dan publikasi pemberdayaan konsumen, analisis penyelenggaraan pemberdayaan konsumen bimbingan konsumen dan pelaku usaha, pelayanan pengaduan serta fasilitasi kelembagaan perlindungan konsumen.

Selain hal tersebut, dilaksanakan juga kegiatan untuk membudayakan gerakan konsumen cerdas, melakukan kemitraan dengan lembaga konsumen yang didukung oleh peran aktif kepemimpinan di setiap lini serta secara cerdas pula merekomendasikan penerbitan berbagai "smart regulation". "Smart regulation" merupakan regulasi teknis yang bukan hanya melindungi konsumen, tetapi juga memperkuat pasar dalam negeri terhadap masuknya produk impor yang tidak memenuhi persayaratan perlindungan konsumen. Dan seterusnya


Akhirnya saya mengajak semua warga Negara Indonesia, mari kita menjadi konsumen yang CERDAS YANG PAHAM HAK DAN KEWAJIBAN KONSUMEN kalau kita memang mau jadi konsumen. Tapi kalau mau jadi produsen mari kita berinovasi, menggali potensi sumber daya alam untuk diolah dan dikonsumsi sendiri dari pada dirampok segelintir orang. Dan juga saya menyarankan kepada pihak pihak terkait agar:


  1. Untuk lebih mengupayakan dan mensosialisasikan Undang-undang No. 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen agar lebih dikenal oleh masyarakat luas.
  2. Aparat penegak hukum ditekankan untuk lebih  proaktif untuk menangani setiap kasus-kasus yang berhubungan dengan sengketa konsumen, sehingga setiap perbuatan curang dari pelaku usaha dapat dikenakan sanksi baik administratif, sanksi pidana pokok dan sanksi pidana tambahan.
  3. Kalau ada konsumen yang merasa dirugikan jangan segan segan mengadulah ke lembaga/instansi yang benar yaitu: Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) atau bicara langsung dengan pemerintah dalam hal ini Departemen perdagangan dan perindustrian (bertanyalah kepada ahlinya)
Semoga bermanfaat

Sabtu, 09 Maret 2013

Tangkuban Parahu Ciri riwayat urang Sunda


Tangkuban Parahu Ciri riwayat urang Sunda

Gunung Tangkuban Parahu atau Gunung Tangkuban Perahu adalah salah satu gunung yang terletak di Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Sekitar 20 km ke arah utara Kota Bandung, dengan rimbun pohon pinus dan hamparan kebun teh di sekitarnya, Gunung Tangkuban Parahu mempunyai ketinggian setinggi 2.084 meter diatas permukaan laut. Bentuk gunung ini adalah Stratovulcano dengan pusat erupsi yang berpindah dari timur ke barat. Jenis batuan yang dikeluarkan melalui letusan kebanyakan adalah lava dan sulfur, mineral yang dikeluarkan adalah sulfur belerang, mineral yang dikeluarkan saat gunung tidak aktif adalah uap belerang.
Daerah Gunung Tangkuban Perahu dikelola oleh Perum Perhutanan. Suhu rata-rata hariannya adalah 17 oC pada siang hari dan 2 oC pada malam hari.
Gunung Tangkuban Parahu mempunyai kawasan hutan Dipterokarp Bukit, hutan Dipterokarp Atas, hutan Montane, dan Hutan Ericaceous atau hutan gunung. 

Di Jawa Barat tepatnya di Kabupaten Bandung terdapat sebuah tempat rekreasi yang sangat indah yaitu Gunung Tangkuban Perahu. Tangkuban Perahu artinya adalah perahu yang terbalik. Mengap diberi nama seperti itu karena bentuknya memang menyerupai perahu yang terbalik. Konon menurut cerita rakyat parahyangan gunung itu memang merupakan perahu yang terbalik. 

Kembali ke cerita urang sunda.....
Konon katanya dulu..., duluuu ...! tanah Parahyangan dipimpin oleh seorang raja dan seorang ratu yang hanya mempunyai seorang putri. Putri itu bernama Dayang Sumbi. Dia sangat cantik dan cerdas, sayangnya dia sangat manja. Pada suatu hari saat sedang menenun di beranda istana, Dayang Sumbi merasa lemas dan pusing. Dia menjatuhkan pintalan benangnya ke lantai berkali-kali. Saat pintalannya jatuh untuk kesekian kalinya Dayang Sumbi menjadi marah lalu bersumpah, dia akan menikahi siapapun yang mau mengambilkan pintalannya itu. Tepat setelah kata-kata sumpah itu diucapkan, datang seekor anjing sakti yang bernama Tumang dan menyerahkan pintalan itu ke tangan Dayang Sumbi. Maka mau tak mau, sesuai dengan sumpahnya, Dayang Sumbi harus menikahi Anjing tersebut.

Dayang Sumbi dan Tumang hidup berbahagia hingga mereka dikaruniai seorang anak yang berupa anak manusia tapi memiliki kekuatan sakti seperti ayahnya. Anak ini diberi nama Sangkuriang. Dalam masa pertumbuhannya, Sangkuring se lalu ditemani bermain oleh seekor anjing yang bernama Tumang yang dia ketahui hanya sebagai anjing yang setia, bukan sebagai ayahnya. Sangkuriang tumbuh menjadi seorang pemuda yang tampan dan gagah perkasa.

Pada suatu hari Dayang Sumbi menyuruh anaknya pergi bersama anjingnya untuk berburu rusa untuk keperluan suatu pesta. Setelah beberapa lama mencari tanpa hasil, Sangkuriang merasa putus asa, tapi dia tidak ingin mengecewakan ibunya. Maka dengan sangat terpaksa dia mengambil sebatang panah dan mengarahkannya pada Tumang. Setibanya di rumah dia menyerahkan daging Tumang pada ibunya. dayanng Sumbi yang mengira daging itu adalah daging rusa, merasa gembira atas keberhasilan anaknya.

Segera setelah pesta usai Dayang Sumbi teringat pada Tumang dan bertanya pada pada anaknya dimana Tumang berada. Pada mulanya Sangkuriang merasa takut, tapa akhirnya dia mengatakan apa yang telah terjadi pada ibunya. Dayang Sumbi menjadi sangat murka, dalam kemarahannya dia memukul Sangkuriang hingga pingsan tepat di keningnya. Atas perbuatannya itu Dayang Sumbi diusir keluar dari kerajaan oleh ayahnya. Untungnya Sangkuriang sadar kembali tapi pukulan ibunya meninggalkan bekas luka yang sangat lebar di keningnya.Setelah dewasa, Sangkuriang pun pergi mengembara untuk mengetahui keadaan dunia luar.

Beberapa tahun kemudian, Sangkuriang bertemu dengan seorang wanita yang sangat cantik. Segera saja dia jatuh cinta pada wanita tersebut. Wanita itu adalah ibunya sendiri, tapi mereka tidak saling mengenali satu sama lainnya. Sangkuriang melamarnya, Dayang Sumbi pun menerima dengan senang hati. Sehari sebelum hari pernikahan, saat sedang mengelus rambut tunangannya, Dayang Sumbi melihat bekas luka yang lebar di dahi Sangkuriang, akhirnya dia menyadari bahwa dia hampir menikahi putranya sendiri. Mengetahui hal tersebut Dayang Sumbi berusaha menggagalkan pernikahannya. Setelah berpikir keras dia akhirnya memutuskan untuk mengajukan syarat perkawinan yang tak mungkin dikabulkan oleh Sangkuriang. Syaratnya adalah: Sangkuriang harus membuat sebuah bendungan yang bisa menutupi seluruh bukit lalu membuat sebuah perahu untuk menyusuri bendungan tersebut. Semua itu harus sudah selesai sebelum fajar menyingsing.

Sangkuriang mulai bekerja. Cintanya yang begitu besar pada Sangkuriang memberinya suatu kekuatan aneh. Tak lupa dia juga menggunakan kekuatan yang dia dapat dari ayahnya untuk memanggil jin-jin dan membantunya. Dengan lumpur dan tanah mereka membendung air dari sungai dan mata air. Beberapa saat sebelum fajar, Sangkuriang menebang sebatang pohon besar untuk membuat sebuah perahu. Ketika Dayang Sumbi melihat bahwa Sangkuriang hampir menyelesaikan pekerjaannya, dia berdoa pada dewa-dewa untuk merintangi pekerjaan anaknya dan mempercepat datangnya pagi.

Ayam jantan berkokok, matahari terbit lebih cepat dari biasanya dan Sangkuriang menyadari bahwa dia telah ditipu. Dengan sangat marah dia mengutuk Dayang Sumbi dan menendang perahu buatannya yang hampir jadi ke tengah hutan. Perahu itu berada disana dalam keadaan terbalik, dan membentuk Gunung Tangkuban Perahu(perahu yang menelungkub). Tidak jauh dari tempat itu terdapat tunggul pohon sisa dari tebangan Sangkuriang, sekarang kita mengenalnya sebagai Bukit Tunggul. Bendungan yang dibuat Sangkuriang menyebabkan seluruh bukit dipenuhi air dan membentuk sebuah danau dimana Sangkuriang dan Dayang Sumbi menenggelamkan diri dan tidak terdengar lagi kabarnya hingga kini.
Semoga berkesan

Selasa, 05 Maret 2013

BUDIDAYA AYAM ARAB JENIS AYAM


Ayam Arab adalah ayam jenis ayam petelur, ayam ini sedikit berbeda corak bulu dibandingkan dengan ayam kampung biasa. Meskipun menyandang nama ayam arab, ayam arab ini adalah ayam silver brakel kriel dari Belgia. Dari beberapa ekor yang didatangkan kolektor ayam di Temanggung, Jawa Tengah, pada 1989, berikutnya ayam arab–sebutan yang mengacu pada corak kepala putih mirip kerudung–tersebut diternak dan menyebar di tangan peternak setempat.

BUDIDAYA AYAM ARAB JENIS AYAM 


Ayam arab mampu berproduksi telur 80-90% dan tidak suka mengeram. Masih ada keunggulan lain, antara lain: efesiensi terhadap pakan yang hanya 80 gr/ekor/harisedangkan ayam leghorn bisa mencapai 110gr/ekor/hari,ayam jenis ini daya seksualnya sangat tinggi dan suka kawin, dalam waktu 15 menit mampu kawin 3 kali. Sebenarnya Ayam Arab ini termasuk galur ayam buras yang unggul di Belgia.
Untuk mendapatkan produktivitas ayam arab yang maksimal diperlukan perawatan yang optimal, antara lain: penyediaan kandang yang sesuai, pakan yang teratur, pengendalian penyakit. Ada pula hal yang turut perperan dalam kesuksesan agribisnis ayam arab yaitu Pengelolaan Produksi dan Manejemen Usaha. 

Telur ayam arab istimewa karena ukuran kuning telur lebih besar dan berwarna kemerahan terang. Namun, dengan seabrek keunggulan itu, ayam arab masih menyimpan kelemahan, yakni dagingnya agak kehitaman sehingga perlu usaha ekstra untuk menjualnya bila ayam arab sudah memasuki masa apkir sekitar umur 2–2,2 tahun. Toh, hal itu sebetulnya bukan masalah mengingat harga jual telur serupa ayam kampung atau 30–40% lebih tinggi daripada ayam ras petelur.

Daftar Resep

Daftar Resep.
Resep keripik singkong, resep keripik singkong balado, resep keripik ubi, resep keripik tempe, resep keripik belut, resep tape singkong dll


Inilah Daftar Produk Kami

1. Resep Keripik singkong 


2. Resep Keripik singkong Balado

3. Resep Keripik UBI  

4. Resep Keripik Tempe

5. Resep Keripik Belut

6. Resep Sale Pisang

7. Resep Peueyeum Singkong  

  

Senin, 04 Maret 2013

Peluang Usaha Foto Keliling


Peluang Usaha Foto Keliling


Peluang Usaha Foto Keliling
Bisnis menjual jasa yang satu ini cukup menjajikan, hanya dengan modal yang relative kecil, kita sudan dapat melakukan usaha ini

Usaha fhotografi keliling memang sangat diminati masyarakat pedesaan jang jauh menjangkau kota (Agent foto biasanya berada dikota baik kota kecil/besar). Kebutuhan masyarakat akan jasa potografi lumayan banyak seperti: foto buat KTP, Melamar Kerja, Masuk Sekolah, Foto Pernikahan, atau hanya untuk sekedar ditempel didinding tembok rumah
Bagaimana cara memulainya ???

     1.  Persyaratan:
     *   Punya Kemauan
     *   Tahan Gengsi
     *   Mental Baja
     *   Sedikit Pulus

     2.  Peralatan:
    a. Satu unit Camera (camera pocket/camera LSR) Terserah.Cuman saya mereko mendasikan untuk pemula sebaiknya pakai camera pocket saja maksudnya untuk menghindari resiko (sambil belajar, pocket saja yah!!!)

     b.  Satu unit Kantong (hand Bag)
     c.  Satu buah album foto untuk Sampel

     3.  Modal kerja:
     *   Satu unit Camera Pocket…..Rp 1.000.000
     *   Satu unit Kantong ……………. Rp     50.000
     *   Satu buah Album ………………Rp     15.000
     Total                               Rp 1.065.000


POTENSI KEUNTUNGAN:
Harga Foto ukuran3x4 =4 lembar = Rp 10.000 ongkos cetak ke agent Rp 2000
Potensi keuntungan penjualan Rp 8.000 per satu orang

Bila rata-rata yang difoto 4 orang per hari maka potensi keutungan adalah
4 x Rp 8.000 = Rp 32.000per hari atau Rp 960.000 per bulan dikurangi biaya transfortasi dan makan kurang lebih =Rp 500.000 Jadi laba netto =Rp 460.000 ( baru dari satu jenis pemotoan)
 
Bila rata-rata yang difoto 8 orang per hari maka potensi keutungan adalah
8 x Rp 8.000 = Rp 64.000 per hari atau Rp 1. 920.000 per bulan dikurangi biaya transfortasi dan makan kurang lebih =Rp 500.000 Jadi laba netto =Rp 1.420.000

Bila rata-rata yang difoto 10 orang per hari maka potensi keutungan adalah
10 x Rp 8.000 = Rp 80.000per hari atau Rp 2.400.000 per bulan dikurangi biaya transfortasi dan makan kurang lebih =Rp 500.000 Jadi laba netto =Rp 1.900.000

Bila rata-rata yang difoto 12 orang per hari maka potensi keutungan adalah
12 x Rp 8.000 = Rp 96.000per hari atau Rp 2.880.000 per bulan dikurangi biaya transfortasi dan makan kurang lebih=Rp 500.000 Jadi laba netto = Rp 2.380.000

Catatan:
Potensi pendapatan bersih tersebut baru dari satu item pemotoan, belum lagi dari pemotoan pemotoan yang lainnya

Kalau bisnis ini ditekuni dengan benar, maka dalam jangka waktu satu bulan sudah BREAK EVEN POINT (KEMBALI MODAL)

Coba bayangkan kalau sehari ada yang difoto 20 orang saja….,Wusss. Mantaaap! mau coba ?

(* Kalau ente berminat tapi belum tahu tata caranya, silahkan kasih comentar
dibawah ada kesempatan akan saya buka rahasianya
Sampai berjumpa pada peluang usaha berikutnya

Minggu, 03 Maret 2013

Kegunaan dan manfaat pohon sirsak untuk kesehatan


Kegunaan dan manfaat pohon sirsak untuk kesehatanKegunaan dan manfaat pohon sirsak untuk kesehatan - Banyak orang hanya memanfaatkan buah sirsak untuk konsumsi makanan saja, padahal tak hanya buah yang dapat dimanfaatkan dan dinikmati, bagian lain dari tumbuhan sirsak ini juga dapat dimanfaatkan dan dapat diolah menjadi obat untuk mengatasi dan mengobati penyakit kronis atau penyakit berbahaya seperti kanker.

Setelah dilakukan sebuah penelitian terhadap buah dan daun dari tanaman sirsak ini yang dilakukan oleh para peneliti dari Health Sciences Institute, mereka pun menemukan hasil yang sangat mengesankan, mereka mengatakan bahwa tanaman sirsak ini ampuh untuk mengobati berbagai penyakit seperti mengatasi dan membunuh jenis parasit/cacing yang bersarang dalam usus, menurunkan kadar tekanan darah tinggi, sebagai anti bakteri yang baik, anti jamur, mengoptimalkan kembali syaraf yang kurang baik, dan tentunya tanaman sirsak ini mampu membunuh tumor penyebab kanker beserta sel-sel kanker yang sangat mematikan dengan kemampuan kerja serta kandungan kimia alamiah yang terdapat dalam tumbuhan sirsak mampu menghambat dan menghentikan perkembangan dari sel kanker.

Buah sirsak yang terbentuk dalam buah agregat dengan biji tunggal berwarna hitam yang terhimpit diantara daging buah. Buah sirsak dapat diolah menjadi berbagai macam bentuk seperti jus sirsak yang dapat menghempaskan dahaga, dibuat menjadi ice cream, selai roti, panganan kue dsb. Tak buah yang dapat dimanfaatkan daun sirsak pun dapat diolah menjadi sebuah obat dalam bentuk kapsul yang memiliki kemampuan sebagai obat anti kanker. Pemanfaatan daun sirsak tak hanya untuk kanker namun dapat mengobati kanker payudara, gangguan usus besar, gangguan prostat, dan pankreas.

Manfaat yang didapat dari Tiap bagian tumbuhan sirsak, diantaranya :
1. Manfaat Buah Sirsak :
- Buah sirsak dapat diolah menjadi paganan istimewa dengan banyak pemanfaatnya, misalnya       dapat dibuat jus sirsak yang dapat melegakan dahaga dan tenggorokan.
- Buah sirsak juga dapat mengatasi panas dalam, menurunkan demam, sariawan serta dapat   meningkatkan sistem imunitas tubuh atau daya tahan tubuh lebih optimal.
- Buah sirsak yang diolah menjadi jus dapat membantu mencegah osteoporosis dan membantu memperkuat tulang dengan dosis minum 2 kali sehari pagi dan sore hari.
- Buah sirsak juga dapat menjaga sistem imunitas tubuh untuk melawan berbagai gangguan penyakit atau kesehatan tubuh dari bahaya bakteri dan jamur.
- Buah sirsak juga dapat membantu memperlancar proses pencernaan makanan di dalam tubuh karena buah sirsak mengandung serat yang cukup tinggi sehingga aman bagi perut dan lambung.
- Buah sirsak juga dapat memperlancar buang air besar sehingga terhindar dari masalah sembelit.
- Tak hanya sampai disitu, manfaat buah sirsak juga sangat baik sebagai penamabah energi dalam tubuh, sehingga membuat tubuh terlihat lebih segar dan bugar.

Para pakar riset obat dari Amerika Serikat meneliti bahwa daun Graviola atau yang sebut juga dengan daun sirsak ini memang mengandung zat anti kanker (Annonaceous Acetogenin) yang memiliki manfaat sebagai zat yang ampuh untuk membasmi dan membunuh tumor dan sel-sel kanker yang mematikan tanpa mengganggu sel-sel penting lainnya di dalam tubuh.

2. Khasiat dan Manfaat dari daun sirsak :
1. Daun sirsak yang pemanfaatannya dengan cara direbus dapat menghambat perkembangan sel-sel kanker tidak normal dan membangkitkan kembali sel-sel tubuh yang normal
2. Daun sirsak juga menghangatkan perut tanpa mengganggu fungsi organ tubuh lainnya seperti lambung dan hati.
3. Daun sirsak juga dapat dimanfaatkan sebagai herbal untuk menurunkan berat badan.
4. Mengatasi masalah kerontokan rambut.
5. Melindungi dan memperkuat sistem kekebalan tubuh dan mencegah infeksi yang mematikan.
6. Mengobati kanker payudara, usus besar, paru-paru, prostat dan pankreas.
7. Mengobati sakit pinggang.
8. Mengatasi bayi yang terkena diare atau mencret.
9. Mengatasi ambeien atau wasir, bisul.
10. Mengatasi anyang-anyangan atau pembuangan air kemih yang tidak lancar.
11. Mengatasi sakit saat berkemih.
12. Mengatasi penyakit liver atau hati.
13. Mengatasi eksim (salah satu penyakit kulit).
14. Mengobati sakit reumatik atau persendian.
15. Sebagai anti-bakteri.
16. Membantu menurunkan tekanan darah tinggi.

3. Manfaat bunga sirsak :
- Bunga dari tumbuhan sirsak dapat dimanfaatkan sebagai obat penyembuhan untuk mata katarak. Tanaman sirsak juga mengandung Nilai kandungan gizi dari senyawa alamiah yang membuktikan tamanan sirsak ini memiliki khasiat yang luar biasa, karena dilandasi dan dipengaruhi oleh senyawa aktif dari tiap bagian tumbuhan sirsak, seperti :


Jadi itulah yang dapat dipetik manfaatnya dari tanaman sirsak. selamat mencoba