Ikan Hias adalah ikan yang sangat cantik untuk di lihat untuk di pandang, ikan hias itu banyak macam keindahanya. mulai dari keindahan bentuk tubuh, warna bahkan tingkah lakunya yang terkadang lucu. jenis ikan hias sangat banyak sekali yang bisa kita pelihara di akuarium kita ataupun di kolam kita. baik itu ikan hias air tawar ataupun ikan hias air asin. ada beberapa jenis ikan hias air tawar yang bisa kit pelihara antara lain :
- Ikan Discus
Ikan Discus sebagai rajanya ikan hias air tawar menarik banyak akuaris maupun orang awam yang berkeinginan untuk memeliharanya. Disamping bentuk, warna, dan coraknya yang menarik, harganya yang lumayan mahal menjadi salah satu daya tarik tersendiri untuk memelihara ikan ini. Tapi sayang sentra produksi ikan discus masih belum banyak di Indonesia. - Ikan Botia
Ikan Botia, dalam sebuah literatur disebutkan memiliki 2 macam spesies, yaitu Botia macaracanthus dan Botia hymenphysa. Di dalam buku lain yang di tulis oleh Kottelat dkk (1993), ikan botia memiliki tiga spesies, yaitu Botia macaracanthus, Botia hymenphysa dan Botia reversa. Ketiga spesies ini dibedakan salah satunya perbedaan jumlah pita hitam yang melingkar di tubuhnya. Sentra produksi ikan Botia terletak di Kota Jambi dan Kabupaten Katingan – Kalimantan Tengah. - Ikan Tetra
Ikan Tetra terkenal cukup indah (Lihat gambar di bawah). Bermacam-macam jenis tetra yang dikenal di Indonesia seperti Green Tetra, Blue Tetra, Silver Tetra, Neon Tetra & banyak lagi yang lain. Sentra produksi ikan tetra terdapat di Kota Depok dan Bogor. Wilayah pemasaran tetra saat ini lebih banyak di sekitar Jakarta dan Bogor. - Ikan Cupang
Ikan cupang adalah ikan hias yang sangat dikenal oleh masyarakat khususnya anak-anak, ikan ini terkenal punya rupa yang cantik, meski kecil ekor ikan ini bisa mengembang. Sentra produksi ikan cupang sudah banyak di Indonesia. - Ikan Manfish
Ikan manfish (Angel Fish) berasal dari Amerika Selatan, tetapi sudah banyak dibudidayakan di Indonesia. Ikan manfish disebut Angel Fish (Ikan Bidadari), karena bentuk dan warnanya menarik serta gerakkannya yang tenang. Sentra produksi ikan manfish terdapat di wilayah Jakarta dan Kota Bogor. Wilayah pendistribusiannya sebagian besar di Jakarta saja.
demikianlah jenis jenis ikan hias air tawar semoga ini bisa menambah wawasan kita dan untuk jenis jenis ikan hias yang sangat cantik silahkan klik yang ditebelin ya.., hehe. terimakasih ('_')
Baca juga tentang Kandungan Gizi Teh mahkota Dewa
Baca juga tentang Kandungan Gizi Teh mahkota Dewa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar