Buah Rambutan adalah bahan makanan yang biasa dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Buah Rambutan mengandung energi sebesar 69 kilokalori, protein 0,9 gram, karbohidrat 18,1 gram, lemak 0,1 gram, kalsium 16 miligram, fosfor 16 miligram, dan zat besi 1 miligram. Selain itu di dalam Buah Rambutan juga terkandung vitamin A sebanyak 0 IU, vitamin B1 0 miligram dan vitamin C 58 miligram. Hasil tersebut didapat dari melakukan penelitian terhadap 100 gram Buah Rambutan, dengan jumlah yang dapat dimakan sebanyak 40 %.
Manfaat Buah Rambutan Untuk Kesehatan
Buah satu ini mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan tubuh kita, di bawah ini beberapa khasiat buah rambutan untuk tubuh kita.
- Kulit buah rambutan penangkal radikal bebas
Kulit rambutan juga memiliki senyawa organik, asam galat. Senyawa organik itu berperilaku seperti penangkal radikal bebas karena membantu melindungi terhadap kerusakan oksidatif dalam tubuh manusia. - Sumber zat besi
Buah rambutan merupakan sumber zat besi yang baik, sehingga buah ini sangat dianjurkan untuk dikonsumsi wanita. Zat besi yang ada didalamnya mampu meningkatkan jumlah oksigen dalam tubuh yang dapat membantu meringankan gejala pusing dan kelesuan yang disebabkan oleh kekurangan zat besi atau amenia. - Menjaga kesehatan ginjal
Fosfor yang terkandung dalam buah rambutan akan membantu menghilangkan limbah yang tidak diinginkan ginjal. - Membantu program diet
Meski mengandung kaya fruktosa dan sukrosa, tetapi buah ini memiliki kalori lebih sedikit. Buah ini bisa dijadikan pilihan yang pas bagi mereka yang berdiet. Rambutan juga dikemas dengan vitamin C, termasuk potasium, zat besi,vitamin A, dan kalsium. - Mengobati diabetes
Banyak dari warga Asia Tenggara yang memanfaatkan untuk pengobatan diabetes dan hipertensi. Studi juga telah menemukan bahwa daging buah , rambutan, biji dan kulitnya mengandung antioksidan kuat yang disebut flavonoid yang dikenal mampu mengurangi kadar kolesterol.
Demikianlah ulasan tentang kandungan gizi buah rambutan dan manfaat buah rambutan untuk kesehatan tubuh, baca juga artikel tentang kandungan gizi pada buah manggis, kandungan gizi buah pisang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar